Minggu, 13 November 2011

Peternakan Kambing Etawa " Suka As-Shifa






Peternakan Kambing Etawa " Suka As-Shifa located in Kaliurang Km 21 Wonokerso Ngetehan Hargobinangun Pakem Sleman..

Senangnya agenda minggu ini mau ke peternakan kambing etawa, diawali dengan kumpul jam 06.30 di Panin Bank,,
setelah terkumpul 21 orang tepat pukul 07.21 qt berangkat ke TKP naek motor,,


perjalanannya seru cz nyasar-nyasar hehe cz qt g penah kesana..

nyampe sana skitar 8.20, langsung disambung oleh sang pemilik Bapak Rosyidi,
kemudian diawali dengan ramah tamah dan cerita singkat dari peternakan ini,,

ternyata diawali dari sang anak yg suka dengan kambing, alhasil sang bapak menuruti keinginan sang anak untuk pny satu dan dititipkan dikampung,, lama kelamaan karena yang dititipin udah keberatan akhirnya sang empunya bikin kandang sendiri..
akhirnya usaha ini pun berkembang pesat cz semua bagian dari kambing bernilai jual
mulai dari susu= susu perah kambing, daging, kaki= sop kaki kambing, kotoran untuk pupuk yang sangat baik untuk tanaman salak, sampai urinnya pun berfungi untuk pupuk cair...

Benar- benar usaha yang menjanjikan..
kemudian dilanjut dengan kita bermain-main ke kandang memberi makan rumput, foto2, gendong bayi kambing,,

saat ini Peternakan Kambing Etawa " Suka As-Shifa sudah memproduksi
1. susu murni kambing etawa untuk 330ml dihargai dengan Rp 12.500,- dan ehmm saia sudah mencobanya benar-benar enak, fresh dan sama sekali tidak bau kambing..
2. Frozen Yogurt banyak rasa ne ada moca, anggur, vanila , strawbery, mangga dll untuk cup kecil dihargai Rp 5000,- ne enak juga yummy deh paling suka ama rasa mangga ama mocca yummy^^
3. Goat cheese ne khusus pesanan aja,, 1 kg nya dihargai Rp 400.000,- biasanya restoran2 yang beli kata beliau untuk pelengkap kuliner seperti salad..

Diakhir dari sesi bapak rosyidi berpesan jangan hanya bekerja keras tapi bekerjalah secara cerdas^^,,apapun basic kalian ketika kita sudah bisnis cintailah pekerjaan tu maka insyaallah pa yang kita kerjakan akan berhasil dan sukses


ehmm seru deh perjalanan haree ne makasih bapak rosyidi kami telah diterima berkunjung kesana^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar